KELEMAN DALAM APD
1. Kemampuan perlindungan yang tidak sempurna karena:
a. Memakai APD yang tidak sesuai
b. Cara pemakaian APD yang salah
c. APD tidak memenuhi persyaratan yang diperlukan
2. Sering APD tidak dipakai karena tidak enak /kurang nyaman
APD PELINDUNG KEPALA
Topi pelindung kepala diperlukan bila seseorang kemungkinan akan kejatuhan benda-benda atau terbentur kepalanya terbentur/terantuk.
Beberapa bahaya yang perlu diperhitungkan:
a. Bahan yang runtuh saat pekerjaan penggalian
b. Benda yang jatuh dari suatu anjungan kerja
c. Benda yang jatuh saat diangkat dengan derek/alat angkat, saat atau saat dimuat atau dibawah oleh kendaraan.
d. Bagian perancah yang jatuh saat membangun atau membongkarnya
Persyaratan
Persyarata umum topi pengaman:
a. Bagian luarnya harus kuat dan tahan terhadap benturan atau tusukan benda-benda runcing.
b. Jarak antara lapisan luar dan lapisan dalam dibagian puncak: 4-5 cm.
c. Tidak menyerap air
d. Tahan terhadap api.
Pemakaian
a. Tentukan di area mana pada lokasi kerja harus memakai topi pelindung. Buat peraturan dan awasi pemakaiannya. Sediakan topi pengaman bagi pekerja.
b. Pastikan dipakai dengan benar. Ada berbagai jenis topi pengaman. Jika mungkin beri kesempatan pada pekerja untuk memilih jenis yang sesuai untuk dirinya dan pekerjaannya.
c. Beberapa jenis topi pelindung mempunyai kelengkapan tambahan, termasuk bantalan lunak pada bagian dahi. Meskipun jenis ini lebih mahal harganya tetapi lebih nyaman untuk dipakai sehingga membuat pekerja tidak enggan untuk memakainya.