Penatalaksanaan dan Pengkajian Pneumonia


PneumoniaPneumonia dapat diobati melalui kemoterapi dan pengobatan umum. Pemberian kemoterapi harus berdasarkan pentunjuk penemuan kuman penyebab infeksi (hasil kultur spatum dan tes sensitivitas kuman terhadap antibodi).

Bila penyakitnya ringan antibiotik diberikan secara oral, sedangkan bila berat diberikan secara parenteral.

 

Apabila terdapat penurunan fungsi ginjal akibat proses penuaan, maka harus diingat kemungkinan penggunaan antibiotik tertentu perlu penyesuaian dosis.


Pengobatan Umum Pneumonia

  1. Terapi Oksigen
  2. Hidrasi: bila ringan hidrasi oral, tetapi jika berat dehidrasi dilakukan secara parenteral
  3. Fisioterapi: penderita perlu tirah baring dan posisi penderita perlu diubah-ubah untuk menghindari pneumonia hipografik, kelemahan dan dekubitus.
BACA JUGA:  Asuhan Keperawatan Hidronefrosis

Pengkajian Pneumonia

Aktivitas / istirahat

  • Gejala  : kelemahan, kelelahan, insomnia
  • Tanda  : Letargi, penurunan toleransi terhadap aktivitas

Sirkulasi

  • Gejala  : riwayat gagal jantung kronis
  • Tanda  : takikardi, penampilan keperanan atau pucat

Integritas Ego

  • Gejala  : banyak stressor, masalah finansial

Makanan / Cairan

  • Gejala  : kehilangan nafsu makan, mual / muntah, riwayat DM
  • Tanda  : distensi abdomen, hiperaktif bunyi usus, kulit kering dengan turgor buruk, penampilan malnutrusi

Neurosensori

  • Gejala  : sakit kepala dengan frontal
  • Tanda  : perubahan mental
BACA JUGA:  Asuhan Keperawatan Pada Meningitis

Nyeri / Kenyamanan

  • Gejala  : sakit kepala nyeri dada meningkat dan batuk myalgia, atralgia

Pernafasan

  • Gejala  : riwayat PPOM, merokok sigaret, takipnea, dispnea, pernafasan dangkal, penggunaan otot aksesori, pelebaran nasal
  • Tanda  : sputum ; merah muda, berkarat atau purulen
  • Perkusi ; pekak diatas area yang konsolidasi, gesekan friksi  pleural
  • Bunyi nafas  : menurun atau tak ada di atas area yang terlibat atau nafas Bronkial
  • Framitus : taktil dan vokal meningkat dengan konsolidasi
  • Warna  : pucat atau sianosis bibir / kuku
BACA JUGA:  10 Diagnosa Perawatan Pasien dengan Pneumonia

Keamanan

  • Gejala  : riwayat gangguan sistem imun, demam
  • Tanda  : berkeringat, menggigil berulang, gemetar, kemerahan, mungkin pada kasus rubeda / varisela

Penyuluhan

  • Gejala: riwayat mengalami pembedahan, penggunaan alkohol kronis