Pengecekan terhadap tindakan pencegahan keselamatan dan kesehatan adalah penting untuk dilakukan, sama pentingnya dengan pengecekan terhadap kemajuan dan hasil kerja. Para supervisor perlu melihat bahwa pertimbangan pemenuhan kewajiban akan keselamatan, kesehatan dan lingkungan mereka adalah merupakan bagian yang penting dari tugas.
INSPEKSI LANTAI KERJA ATAS, DAN SEBAGAINYA
Dimana ada kemungkinan orang jatuh dari ketinggian lebih dari 2 meter dari lantai kerja, maka lantai kerja dan bagian-bagian yang berhubungan dengannya perlu diperiksa oleh petugas yang berwenang pada waktu:
•Sebelum pekerjaan pertama dilakukan
•Sesudah perubahan setiap bagian
•Periode tertentu, yang tidak lebih dari setiap 7 hari kerja
Orang yang melakukan pengawasan terhadap pekerjaan juga diperiksa oleh petugas yang berwenang. Siapapun yang melakukan pengawasan terhadap pemakai suatu perancah juga harus yakin bahwa pekerjaan tersebut aman sebelum memulainya untuk pertama kali.
Apabila petugas yang berwenang tersebut tidak puas dalam arti bahwa pekerjaan tersebut dilaksanakan dengan tidak aman, maka mereka harus secepatnya memberikan saran-saran. Tempat kerja tersebut tidak boleh digunakan sebelum kekurangan-kekurangannya diperbaiki. Suatu laporan tertulis harus dibuat setiap selesai melakukan inspeksi.