Tips Cepat Hamil bagi Pasangan Suami Istri


Tips Cepat Hamil bagi Pasangan Suami IstriCepat hamil tentu diidamkan oleh wanita, terutama mereka yang sudah cukup lama berumah tangga tetapi belum dikaruniai buah hati juga.

Umumnya mereka melakukan segala macam cara agar keinginan tersebut terkabul. Ada yang memakai cara-cara medis yang direkomendasikan oleh dokter atau praktisi kesehatan. Namun ada juga yang menerapkan beragam cara yang tidak masuk akal.

 

Berikut adalah beberapa tips agar cepat hamil yang dapat Anda terapkan bersama pasangan. Selain lebih alami, juga aman dan dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari.

Mengkonsumsi makanan yang sehat

Makanan yang sehat adalah yang bergizi dan bernutrisi yang selalu dibutuhkan oleh tubuh. Dengan mengkonsumsinya, fungsi organ reproduksi Anda akan bekerja secara optimal hingga membuahkan hasil, yaitu janin yang tumbuh di rahim.

Anda yang sudah sekian lama berumah tangga tetapi tidak kunjung merasakan tanda-tanda kehamilan, sebaiknya mengubah pola makan sehari-hari. Mulai saat ini berhentilah makan makanan cepat saji atau fastfood karena sangat minim gizi dan nutrisi, hanya mengenyangkan perut saja. Gantilah dengan banyak mengkonsumsi makanan dan minuman yang sehat, seperti sayuran hijau, buah-buahan segar, kacang-kacangan, ikan, dan air putih.

BACA:  3 Tips Cara Cepat Hamil secara Alami

Istirahat yang cukup

Sebagian besar kasus sulit hamil pada seorang wanita dikarenakan terlalu banyak beraktivitas di luar rumah, hingga menyebabkan kelelahan. Oleh karena itu, Anda sebagai wanita sebaiknya banyak beristirahat di rumah agar semua organ di dalam tubuh dapat menyesuaikan diri saat-saat janin mulai tumbuh.

Tidak ada salahnya Anda mengikuti saran ini. Istirahat dapat dilakukan di rumah sambil bersantai dengan suami tercinta, atau liburan bersama agar pikiran dan tubuh Anda jadi lebih fresh.

Mempraktikkan beberapa gaya bercinta

Beberapa praktisi kesehatan menyarankan bagi mereka yang terlambat hamil agar melakukan beberapa model atau gaya berhubungan seksual tertentu. Beberapa gaya bercinta yang bisa Anda praktikkan agar cepat hamil, antara lain sebagai berikut.

Pertama, gaya misionary. Sebuah posisi berhubungan intim di mana pihak wanita di bawah, sementara sang pria di atas untuk melakukan penetrasi. Posisi ini membuat sang pria lebih memegang kendali saat berhubungan intim di atas ranjang. Hasilnya pun beragam, ada yang berhasil hingga mengalami kehamilan, tetapi ada juga yang belum berhasil.

BACA:  Proses Kehamilan

Kedua, doggy style. Sebuah posisi berhubungan intim di mana posisi wanita ada di depan dengan menungging, sementara sang pria melakukan penetrasi dari belakang. Posisi ini dipercaya agar wanita cepat hamil. Hal itu dikarenakan saat penetrasi dari belakang, alat vital pria dapat masuk ke dalam vagina lebih dalam. Dengan begitu, saat pria orgasme sel spermanya dapat membuahi sel telur dengan cepat dan akurat.

Menghindari stres

Tidak sedikit wanita karir yang sudah berumah tangga cukup lama, tetapi belum merasakan tanda-tanda kehamilan. Salah satu penyebabnya, yaitu gejala stres yang dirasakannya, seperti sakit kepala berkepanjangan, sulit untuk beristirahat atau tidur, sulit untuk berkonsentrasi, hingga nafsu makan yang hilang.

Jika gejala stres itu tetap dipertahankan dan tidak segera diatasi, tidak menutup kemungkinan gairah seksual Anda akan menurun yang pastinya berpengaruh pada aktivitas di atas ranjang dengan suami. Otomatis, Anda tidak akan hamil apalagi mendapatkan momongan. Oleh karena itu, sebisa mungkin hindarilah stres agar cepat hamil.

BACA:  Tips Sehat Untuk Para Pelajar

Memeriksakan kondisi tubuh

Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengetahui sehat tidaknya, atau subur tidaknya Anda bersama pasangan. Jangan hanya satu pihak saja yang melakukan pemeriksaan kondisi tubuh, tetapi kedua-duanya.

Dengan tujuan, jika salah satu, baik wanita atau pria yang divonis tidak subur, maka dapat mencari solusinya bersama-sama. Pemeriksaan dapat diketahui dari sel sperma dan sel telur pasangan suami istri.

Selalu berdoa kepada Tuhan

Anda sebagai seorang yang beragama tentu sangat percaya dengan kekuasaan Tuhan untuk memberikan sesuatu kepada semua hamba-Nya. Salah satu yang bisa diberikan adalah keturunan atau buah hati yang sudah lama diharapkan kehadirannya.

Oleh karena itu, silakan Anda berdoa dengan sepenuh hati sesuai agama dan kepercayaannya masing-masing. Doa yang dipanjatkan agar cepat hamil dan mendapatkan momongan semoga segera dikabulkan oleh Tuhan.

**

Itulah beberapa tips yang bisa Anda praktikkan agar cepat hamil. Semoga bermanfaat dan Anda cepat dapat momongan.