Tips Rahasia Agar Cepat Hamil


Tips Rahasia Agar Cepat HamilSetiap pasangan suami istri yang baru saja menikah pasti menginginkan untuk segera memiliki anak. Hanya saja terkadang harapan dan keinginan untuk segera mempunyai anak menemui banyak kendala.

Tidak sedikit pasangan suami istri harus berjuang puluhan tahun, menghabiskan uang hingga ratusan juta rupiah hanya untuk mencari cara dan pengobatan agar istrinya bisa segera mendapatkan kehamilan.

 

Ada juga yang karena telah capek berusaha lantas kemudian memutuskan untuk bercerai dan mengakhiri hubungan suami istri mereka dengan sadis, tanpa keturunan.

Padahal, soal upaya mendapatkan anak dan keturunan, kita mesti mencari cara yang benar-benar tepat dan benar sesuai dengan standar kedokteran.


Nah, jika anda termasuk salah satunya, berikut ini adalah tips rahasia agar cepat hamil. 8 tips di bawah ini ini dapat anda diskusikan bersama dengan pasangan anda.

Tips Pertama

Lakukan hubungan intim tiga kali dalam seminggu. Melakukan hubungan intim dengan suami/istri secara regular adalah cara yang tepat untuk segera hamil. Anda mungkin tidak bisa menentukan waktu ovulasi anda/istri anda, jadi melakukan hubungan intim 3 kali seminggu akan memberikan peluang lebih besar untuk hamil.

BACA:  Orang-Orang yang Beresiko Terkena Kolesterol Tinggi dan Pencegahannya

Tips Kedua

Gunakan alat prediksi ovulasi atau alat monitor kesuburan. Menggunakan alat-alat tersebut akan meningkatkan kesempatan anda/istri anda untuk segera hamil. Sistem tanggalan yang bisa menjadi acuan sering kali membuat orang bingung dalam menentukan hari subur yang tepat. Alat-alat tersebut mempermudah anda untuk memprediksi secara akurat kapan terjadinya ovulasi.

Tips Ketiga

Lakukan hubungan intim sebelum terjadi ovulasi dan bukan malah setelah terjadi ovulasi. Mungkin anda adalah salah satu pasangan yang bingung tentang waktu yang tepat untuk berhubungan intim. Karena telur hanya bertahan selama 1 hari dan sperma hidup selama 3-5 hari, maka melakukan hubungan intim selama 3 hari sebelum ovulasi akan meningkatkan kesempatan anda/istri anda untuk hamil.

Tips Keempat

Jangan berpegangan pada metode kalender untuk menentukan waktu ovulasi. Menentukan hari ke 14 dari siklus haid sebgai hari yang tepat untuk berhubungan intim merupakan asumsi yang tidak akurat. Oleh sebab itu menggunakan alat prediksi ovulasi adalah hal yang tepat untuk melihat tanda-tanda ovulasi dengan berdasar kepada siklus haid bulan yang lalu.

Tips Kelima

Berikan saran kepada anda untuk tidak hanya bersandar pada tanggal siklus haid saja. Jika anda/istri anda memiliki siklus haid yang sama setiap bulannya, belum tentu anda/istri anda juga mengalami ovulasi pada waktu yang sama. Alat prediksi kesuburan akan sangat membantu anda.

BACA:  10 Cara Mengobati Migrain Tanpa Obat

Tips Keenam

Pelajari secara detail bagaimana proses kehamilan bisa terjadi dan bagaimana mengkondisikannya. Ulasan lengkap tentang hal ini dapat Anda baca dalam buku khusus seputar cara agar cepat hamil yang ditulis oleh dr. Rosdiana Ramli, Sp.OG, seorang dokter ahli kandungan dan kebidanan.

Buku karya dr. Rosdiana ini telah menjadi salah satu buku kesehatan best seller di Indonesia dan terbukti membantu ribuan pasangan suami istri mendapatkan kehamilan.

Klik di sini untuk mengunjungi situs penjualan resmi buku Tips Cepat Hamil karya dr. Rosdiana Ramli, Sp.OG.

Tips Ketujuh

Kunjungi dokter sebelum anda/istri anda siap berusaha untuk hamil. Kesehatan adalah hal yang utama dalam mempersiapkan kehamilan. Vitamin sebelum hamil akan mempersiapkan kondisi tubuh agar siap menerima calon bayi anda/istri.

Tips Kedelapan

Perhatikan posisi Anda saat melakukan hubungan intim. Ada beberapa posisi dalam hubungan intim yang sangat berpengaruh bagi anda/istri anda jika anda benar-benar ingin hamil.

BACA:  Tips Merawat Otak agar Selalu Sehat

Posisi yang pertama adalah posisi misionaris. Posisi dengan suami diatas memberikan posisi yang baik agar istri hamil. Posisi ini juga memberikan kesempatan terjadinya penetrasi yang terdalam. Hal ini memungkinkan untuk sperma tersimpan dekat dengan serviks.

Posisi berikutnya adalah mengangkat pinggul. Dengan mengangkat pinggul dan meletakkan bantal dibelakang istri, terbukanya serviks akan membantu banyaknya sperma yang bisa ditampung.

Posisi ke 3 adalah posisi dengan gaya doggy. Cara berhubungan intim ini juga membuka bagian serviks sehingga mampu menyimpan banyak sekali sperma. Posisi ini membantu kesempatan terjadinya konsepsi.

Posisi ke 4 adalah berhubungan intim dengan cara sisi dengan sisi (side by side). Dengan berbaring bersebelahan akan memudahkan sperma untuk masuk ke area serviks dan memberikan kesempatan besar untuk hamil.

Orgasme adalah hal yang penting dalam posisi hubungan intim. Menurut beberapa penelitian, perempuan yang mengalami orgasme akan mengalami kontraksi yang akan membantu mendorong sperma ke serviks. Anda dan pasangan anda dapat menggunakan tips-tips ini agar anda/istri anda cepat hamil.

Selamat mencobanya!