Mekanisme Persalinan Letak Sungsang Fisiologis

https://www.ilmukesehatan.comBokong masuk pintu atas panggul dapat melintang atau miring mengikuti jalan lahir dan melakukan putar paksi dalam sehingga trochanter depan berada dibawah simfisis.

Dengan trochanter depan sebagai hipomoklion, akan lahir trochanter belakang. Dan selanjutnya seluruh bokong lahir.


Sementara itu bahu memasuki jalan lahir dan mengikuti jalan lahir untuk melakukan putar paksi dalam sehingga bahu depan berada di bawah simfisis.

 

Dengan bahu depan sebagai hipomoklion akan lahir bahu belakang bersama dengan tangan belakang diikuti kelahiran bahu depan dan tangan depan.

BACA JUGA:  Gambaran Klinik Tetanus Neonatorum

Bersamaan dengan kelahiran bahu, kepala bayi memasuki jalan lahir dapat melintang atau miring, serta melakukan putar paksi dalam sehingga siboksiput berada dibawah simfisis. Suboksiput menjadi hipomoklion, berturut-turut akan lahir dagu, mulut, hidung, muka, dan kepala seluruhnya.

Persalinan kepala mempunyai waktu terbatas sekitar 8 menit, setelah bokong lahir. Melampaui batas 8 menit dapat menimbulkan kesakitan atau kematian bayi.