Mengatasi Penyakit Kulit Tinea Versicolor

Mengatasi Penyakit Kulit Tinea VersicolorTinea Versicolor atau yang biasa kebanyakan orang sebut sebagai panu adalah merupakan infeksi jamur superfisial pada lapisan tanduk yang ditandai dengan ruam kulit dan adanya pelepasan lapisan tanduk dari permukaan kulit disertai dengan sensasi rasa gatal.

Tinea Versicolor disebabkan oleh jamur Malassezia furfur atau Pityrosporum orbiculare. Tinea vesicolor dapat menyerang siapa saja dan dimanapun. Kurangnya kebersihan dapat memudahkan terjangkitnya tinea versicolor. Misalnya, keadaan basah dan selalu berkeringat banyak menyebabkan stratum korneum melunak sehingga jamur ini sangat mudah untuk merusak kulit siapa saja.


Gejala Khas dari Tinea Versicolor

 

Gejala dari tinea versicolor yaitu timbulnya ruam kulit dalam berbagai ukuran dan warna, ditutupi sisik halus dengan rasa gatal, atau kadang tanpa keluhan, dan hanya gangguan kosmetik saja. Variasi warna ruam kulit penyakit ini tergantung pada pigmen normal kulit penderita, paparan sinar matahari, dan lamanya penyakit.Kadang-kadang warna ruam kulit sulit dilihat.Tinea Versikolor dapat terjadi dimana saja, seperti dipermukaan kulit, lipatan paha, ketiak, leher, punggung, dada, dan wajah.

Pengobatan Tinea Versicolor

Pengobatan Tinea Versicolor harus dilakukan dengan penanganan yang menyeluruh, tekun, dan konsisten.Untuk tinea versikolor tipe makular dapat diobati dengan salep whitfield atau larutan natrium tiosulfat 20% dioleskan setiap hari.

BACA JUGA:  Gangguan Listrik Jantung Disritmia

Untuk tinea versicolor tipe folikuler dapat diobati dengan tiosulfat natrikus 20-30%.Selain itu, dapat digunakan juga obat-obatan antijamur golongan imodazol ( ekonazol, mikonazol, klotrimazol, dan toksilat ) dalam krim atau salep 1-2 %.

Untuk kasus yang sulit dapat digunakan ketokonazol 2000mg per hari selama 10 hari.Demikian juga itrakonazol 100 mg per hari selama 2 minggu bermanfaat untuk mengobati tinea versicolor yang sulit.Namun, reaksi obat ini agak terlambat dan penyyembuhan justru terjadi 1-2 minggu setelah obat dihentikan.

Selain dari itu pengobatan tradisional juga sangat dikenal ampuh mengatasi jamur tinea versicolor. Apa saja obat tradisional tersebut? Berikut ulasannya.

1. Lengkuas
Lengkuas merupakan bahan yang juga sering digunakan untuk campuran masakan. Lengkuas juga dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit panu. Caranya yaitu siapkan beberapa lengkuas kemudian kupas hingga bersih dan basuh menggunakan air. Setelah itu, tumbuk hingga halus dan campur dengan minyak tanah. Oleskan ramuan ini secara rutin setiap pagi setelah madi dan malam hari sebelum tidur. Sebelum mengoleskan, usahakan kulit benar-benar kering dan bebas dari keringat. Lakukan hal ini secara rutin hingga panu hilang dan kulit anda menjadi normal lagi.

BACA JUGA:  Diagnose dan Residivitas Plasmodium

2. Bawang Putih
Bawang putih merupakan bahan yang sering ditemui di pasar. Bahan ini sering digunakan untuk campuran dalam memasak berbagai sayur. Walaupun demikian, bawang putih juga dapat digunakan untuk mengobati panu. Caranya yaitu mudah sekali, siapkan 1 siung bawah putih kemudian potong menjadi 2 menggunakan pisau. Setelah dipotong, oleskan potongan bawang putih pada bagian kulit yang terkena penyakit panu. Potongan bawang putih ini biasanya terdapat getah. Getah itulah yang dimanfaatkan untuk penyembuhan penyakit ini. Lakukan hal ini secara rutin setiap pagi setelah selesai mandi dan malam hari ketika mau tidur.

3. Jeruk Nipis
Jeruk nipis memiliki banyak manfaat untuk pengobatan secara alami maupun untuk perawatan kecantikan. Selain itu juga bidapat dimanfaatkan untuk menyembuhkan kulit yang terkena panu. Caranya yaitu siapkan satu buah jeruk nipis kemudian potong menjadi 2 bagian. Siapkan juga belerang yang sudah ditumbuk secara halus. Ambil potongan jeruk nipis kemudian oleskan pada belerang dan oleskan pada kulit yang diserang penyakit panu. Lakukan ini secara rutin hingga panu berangsur-angsur hilang.

BACA JUGA:  Foto Kemoterapi Untuk Pasien Psoriasis

4. Daun Pare
Pare merupakan tanaman yang sering digunakan untuk campuran sayur dan rasanya pahit. Untuk mengobati panu bisa menggunakan daun pare. Caranya yaitu tumbuk secara halus beberapa daun pare kemudian campur dengan kapur sirih. Setelah itu gunakan untuk mengoleskan bagian kulit yang terdapat panu. Lakukan rutin setiap pagi dan malam ketika akan berajak tidur.

Cara mencegah penyakit Tinea versicolor

Pada dasarnya, pencegahan itu lebih baik dari pengobatan. Mencegah tinea versicolor dapat dilakukan dengan menjaga kebersihan lingkungan dan tubuh. Mandi dua kali sehari menggunakan sabun antiseptik.menjaga tubuh agar selalu kering juga merupakan salah satu cara untuk terhindar dari penyakit tinea versicolor. Selain itu, menjaga kebersihan lingkungan juga sangat penting untuk mencegah penyebaran jamur Malasszia furfur.