Persalinan yang normal (eutasia) apabila ketiga factor penting telah membuktikan kerja sama yang baik sehingga persalinan berlangsung spontan, aterm, dan hidup.
Jangan Lewatkan:
Keadaan demikian menunjukkan bahwa ketiga factor power (P), passage (P), dan passenger (P) telah bekerja sama dengan baik tanpa terdapat intervensi sehingga persalinan berjalan dengan mulus.
Dapat pula ditambahkan factor lainnya, seperti factor kejiwaan penderita dan penolong tetapi kedua factor tambahan tidak banyak berfungsi dalam menentukan jalannya persalinan.
Dengan factor 3P, kemungkinan besar terdapat kelainan yang mempengaruhi jalannya persalinan, sehingga memerlukan intervensi persalinan untuk mencapai well born baby dan well health mother.
Persalinan yang memerlukan bantuan dari luar karena terjadi penyimpangan dari 3 P disebut persalinan distosia.
Kelainan yang terdapat pada masing-maasing factor dapat dirinci sebagai berikut:
1. Power: kekuatan his dan mengejan
His: a. Inersia uteri: primer, sekunder
b.Tetania Uteri
c. Kelelahan ibu mengejan
d. Salah pimpinan kala kedua
2. Passage: Jalan Lahir.
a. kelainan bentuk panggul
b. kesempitan panggul
c. ketidak seimbangan sefalopelvik
d. kelainan jalan lahir lunak
3. Passenger
a. kelainan bentuk dan besar janin: anensefalus, hidrosefalus, janin makrosomia
b. kelainan pada letak kepala: presentasi puncak, presentasi muka, presentasi dahi, kelainan posisi oksiput.
c. kelainan letak janin: letak sungsang; letak lintang dan atau letak mengolak; presentasi rangkap (kepala tangan, kepala kaki, kepala tali pusat).
4. Tumor pada jalan lahir:
a. Kelainan tulang pada jalan lahir
b. Tumor yang berasal dari: indung telur, otot rahim (mioma uteri) terfiksir pada pelvic minor
c. Tumor yang berasal dari vagina.