Proses mulainya persalinan fisiologis
Jangan Lewatkan:
Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi (janin dan uri) yang telah cukup bulan atau dapat hidup di luar kandungan melalui jalan lahir atau melalui jalan lain, dengan bantuan atau tanpa bantuan (kekuatan sendiri)
Bentuk persalinan berdasarkan definisi adalah sebagai berikut:
1. Persalinan spontan.
Bila persalinan seluruhnya berlangsung dengan kekuatan ibu sendiri.
2. Persalinan buatan.
Bila proses persalinan dengan bantuan tenaga dari luar.
3. Persalina anjuran
Bila kekuatan yang diperlukan untuk persalinan ditimbulkan dari luar dengan jalan rangsangan
Beberapa istilah yang berkaitan dengan umur kehamilan dan berat janin yang dilahirkan sebagai berikut:
a. Abortus
- Terhentinya dan dikeluarkannya hasil konsepsi sebelum mampu hidup di luar kandungan.
- Umur hamil sebelum 28 minggu.
- Berat janin kurang dari 1.000 gr.
b. Persalinan prematuritas.
- Persalinan sebelum umur hamil 28 sampai 36 minggu.
- Berat janin kurang dari 2.499 gr.
c. Persalinan aterm.
- Persalinan antara umur hamil 37 sampai 42 minggu.
- Berat janin di atas 2.500 gr.
d. Persalinan serotinus.
- Persalinan melampaui umur hamil 42 minggu.
- Pada janin terdapat tanda postmaturitas.
e. Persalinan presipitatus.
- Persalinan berlangsung cepat kurang dari 3 jam.
Istilah-istilah yang berkaitan dengan kehamilan dan persalinan adalah:
Gravida, wanita yang sedang hamil.
Primigravida, wanita yang hamil pertama kali.
Para, wanita yang pernah melahirkan bayi aterm.
Primipara, wanita yang pernah melahirkan bayi aterm sebanyak satu kali.
Multipara (pleuripara), wanita yang pernah melahirkan anak hidup beberapa kali, di mana persalinan tersebut tidak lebih dari lima kali.
Granddemultipara, wanita yang telah melahirkanjanin aterm lebih dari lima kali.