Jadwal pemeriksaan antenatal care adalah sebagai berikut:
Jangan Lewatkan:
1. Trimester I dan II
- Setiap bulan sekali
- Diambil data tentang laboratorium
- Pemeriksaan ultrasonografi
- Nasehat diet tentang empat sehat lima sempurna, tambahan protein ½ gr/kgBB = satu telur/hari
- Observasi adanya penyakit yang dapat mempengaruhi kehamilan, komplikasi kehamilan
- Rencana untuk pengobatan penyakitnya, menghindari terjadinya komplikasi kehamilan, dan imunisasi tetanus I
2. Trimester III
- Setiap dua minggu sekali sampai ada tanda kelahiran
- Evaluasi data laboratorium untuk melihat hasil pengobatan
- Diet empat sehat lima sempurna
- Pemeriksaan ultrasonografi
- Imunisasi tetanus II
- Observasi adanya penyakit yang menyertai kehamilan, komplikasi hamil trimester ketiga
- Rencana pengobatan
- Nasehat tentang tanda-tanda inparu, kemana harus datang untuk melahirkan.
Jadwal melakukan pemeriksaan antenatal care sebanyak 12 sampai 13 kali selama hamil. Dinegara berkembang pemeriksaan antenatal dilakukan sebanyak empat kali sudah cukup sebagai kasus tercatat.
Keuntungan antenatal care sangat besar karena dapat mengetahui berbagai risiko dan komplikasi hamil sehingga ibu hamil dapat diarahkan untuk melakukan rujukan kerumah sakit.
Untuk evaluasi keadaan dan kemajuan inpartu dipergunakan partograf menurut WHO, sehingga pada saat mencapau garis waspada penderita sudah dapat dirujuk kerumah sakit.
Dengan jalan demikian diharapkan angka kematian ibu dan perinatal yang sebagian besar terjadi pada saat pertolongan pertama dapat diturunkan secara bermakna.