Manfaat Metode Chiropractic Khusus Wanita Hamil

Manfaat Metode Chiropractic Khusus Wanita HamilSeorang ibu yang sedang dalam keadaan hamil tentunya harus selalu dipenuhi dengan asupan gisi untuk menjaga tubuhnya dan juga bayi yang dikandungnya bukan hanya itu saja bahkan tulang-tulangnya harus diperhatikan agar anda kuat selama dalam proses kehamilan untuk itu munkin anda bisa mencoba metode Chiropractic.

Chiropractic adalah suatu metode yang dapat digunakan untuk menjaga kesehatan kolom tulang belakang serta saraf.


Hal yang menarik, seluruh terapi dapat dilakukan tanpa obat atau operasi.

 

Chiropractor (ahli chiropractic) menyebut terapi ini sebagai gabungan seni dan sains untuk mengoreksi kesalahan sendi tubuh khususnya yang terjadi pada tulang belakang.

Stres pada saraf tulang belakang dapat dikurangi melalui chiropractic sehingga mempromosikan kesehatan seluruh tubuh.

BACA JUGA:  Kebutuhan Zat Besi pada Wanita Hamil

Selama kehamilan, terjadi perubahan fisiologis dan endokrin pada tubuh wanita untuk menciptakan lingkungan yang tepat bagi perkembangan bayi.

Perubahan ini, ditambah ukuran janin yang semakin membesar akan menyebabkan tekanan tambahan pada tulang belakang.

Perawatan chiropractic selama kehamilan bukan saja membantu wanita hamil untuk tetap lebih nyaman, tetapi juga berguna untuk mempermudah proses persalinan.

Selama kehamilan, tulang panggul bisa saja mengalami pembengkokan (misalignment). Ketika ini terjadi, ruangan yang tersedia untuk janin menjadi berkurang. Kondisi ini disebut sebagai pengecilan intrauterin.

Ruang yang berkurang akan membuat sulit bagi bayi untuk berada pada posisi yang tepat saat proses persalinan. Melalui chiropractic, keseimbangan dan keselarasan panggul dapat dipulihkan.

BACA JUGA:  Penyakit Asma yang Menyerang Pernafasan

Perawatan chiropractic selama kehamilan dapat memberikan manfaat sebagai berikut:
1. Membantu menjaga agar kehamilan tetap sehat
2. Membantu mengendalikan mual
3. Mempermudah persalinan
4. Membantu meredakan nyeri punggung, leher, dan sendi
5. Memperbesar peluang kelahiran normal tanpa operasi cesar

Perawatan chiropractic selama kehamilan benar-benar aman bagi ibu dan janin karena terapi dilakukan secara lembut dan hati-hati.

Selama kehamilan, otot dan sendi juga cenderung lebih fleksibel akibat peningkatan hormon tertentu. Ini akan membuat terapi chiropractic bisa dilakukan lebih aman.

BACA JUGA:  Vagina Pun Bisa Terjadi Varises

Frekuensi perawatan chiropractic untuk wanita hamil bervariasi dari seminggu sekali hingga sebulan sekali. Jika mengalami komplikasi selama kehamilan, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum melakukan chiropractic.

Chiropractic dapat meningkatkan kesehatan ibu hamil. Chiropractic merupakan metode yang bebas obat sehingga tidak perlu khawatir akan efek samping obat-obatan yang dapat membahayakan kesehatan ibu dan janin.

Penelitian ilmiah telah membuktikan bahwa perawatan chiropractic dapat mengembalikan keseimbangan panggul serta otot-otot dan ligamen yang menempel pada panggul. Hal ini akan membuat proses persalinan menjadi lebih mudah.

Kehamilan harus menjadi masa yang menyenangkan. Hilangkan rasa nyeri dan ketidaknyamanan dengan melakukan chiropractic.